Apabila Anda memerlukan kursi roda, segera beri tahu kami sebelum penerbangan Anda.
Anda dapat memesan kursi roda dari kategori berikut:
- Kursi Roda Ramp (WCHR): Anda memerlukan kursi roda untuk jarak jauh
- Kursi Roda Step (WCHS): Anda memerlukan kursi roda untuk jarak jauh
dan bantuan dengan tangga
- Kursi Roda Kabin (WCHC): Anda tidak dapat bergerak sama sekali dan memerlukan bantuan ke dan dari tempat duduk Anda di pesawat
Pesan Kursi Roda Ramp atau Step melalui Kelola pemesanan saya atau hubungi kami untuk memesan Kursi Roda Kabin.
Membawa kursi roda sendiri
Anda dapat membawa kursi roda sendiri secara gratis di luar jatah bagasi terdaftar Anda. Tinggi dan berat kursi roda tidak boleh melebihi 120 cm dan 60 kg. Hubungi kami jika kursi roda Anda tidak memenuhi dimensi ini.
Semua kursi roda dan alat bantu mobilitas bertenaga baterai memerlukan persetujuan terlebih dahulu. Hubungilah Pusat Kontak Global kami dan kami akan membantu dengan senang hati.
Kursi roda dan alat bantu mobilitas dengan baterai ion litium
- Baterai harus diuji dan disertifikasi oleh PBB
- Baterai harus terpasang aman dengan sirkuit listrik terisolasi atau dilepaskan, sesuai dengan instruksi pabrik
- Apabila baterai dilepas, baterai tersebut harus ditempatkan dalam kantong pelindung dan dibawa dalam bagasi kabin Anda – Kapasitas baterai yang dilepas tidak boleh melebihi 300 Wh.
- Satu baterai cadangan yang tidak lebih dari 300 Wh atau dua baterai cadangan yang masing-masing tidak lebih dari 160 Wh, dapat dibawa dalam bagasi kabin Anda
Kursi roda dan alat bantu mobilitas dengan baterai basah tidak tumpah, baterai nikel-metal hidrida, atau baterai kering
Baterai dapat tetap dipasang dengan aman pada kursi roda, dengan semua sirkuit listrik terisolasi. Apabila kursi roda dirancang dengan baterai yang dapat dilepas, Anda dapat melepaskan baterainya, mengemasnya dalam wadah yang kuat dan kaku, serta hanya dibawa sebagai bagasi terdaftar. Anda diperbolehkan membawa satu baterai basah cadangan yang tidak tumpah atau dua baterai nikel-metal hidrida atau baterai kering cadangan, yang dikemas dengan aman dalam wadah yang kuat dan kaku, serta hanya dibawa sebagai bagasi terdaftar.
Kursi roda dan alat bantu mobilitas dengan baterai yang mudah tumpah
Apabila kursi roda atau alat bantu mobilitas Anda ditenagai oleh baterai yang mudah tumpah, baterai dapat tetap terpasang dengan aman di kursi roda selama semua sirkuit listrik terisolasi dan kami dapat memuat, menyimpan, mengamankan, serta membongkar alat bantu tersebut pada posisi tegak kapan saja selama perjalanan. Hal ini mungkin tergantung pada jenis pesawat.
Seluruh pesawat Etihad Airways yang beroperasi dari dan ke Amerika Serikat mempunyai ruang prioritas di kabin untuk penyimpanan satu kursi roda lipat. Tempat ini tersedia berdasarkan siapa cepat dia dapat.